Bergabung : Ternyata virtual reality Occulus ini dapat dipasangi Samsung Galaxy Note 3 sebagai layarnya.
Virtual reality Occulus ini ternyata dapat dipasangkan smartphone Galaxy Note. Karena pada dasarnya alat ini adalah hasil pengembangan dari perusahaan merk ternama yaitu Samsung. Itu dibuktikan dengan adanya slot khusus dimana smartphone Galaxy bisa masuk dan berperan menjadi layar yang terbagi dua, dan dilihat langsung oleh kedua mata kita. Dengan smartphone yang terpasang di balik headset yang dikenakan pengguna perangkat Samsung VR tersebut, kamera yang memang sudah menjadi fasilitas standarnya bisa juga digunakan sebagai sarana bagi pengguna untuk melihat keadaan sekeliling dan ditampilkan melalui viewfinder di layar (yang juga langsung bisa dilihat tepat di depan mata). Rumornya, Galaxy S4 digunakan sebagai acuan / standar spesifikasi smartphone yang cocok ditanamkan dengan headset VR Samsung tersebut.
Harapan kedepannya Samsung dan Oculus perangkat virtual reality ini dapat menjadi lebih ringan dan portabel yang akan membuat teknologi ini lebih mudah diakses, bahkan saat mereka bekerja dapat melalui hal-hal teknis seperti panas, konsumsi daya menjadi semakin ringan dan keterbatasan grafis smartphone.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar